▴YouTube Official subscribe dan like▴ Guru dan Staf MTsN 2 Sidrap Mengikuti Upacara HAB Ke-80 Kemenag RI

Guru dan Staf MTsN 2 Sidrap Mengikuti Upacara Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag Tingkat Kabupaten Sidrap
Pangkajene (Humas Sidrap) — Guru dan staf MTsN 2 Sidrap mengikuti Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia tingkat Kabupaten Sidenreng Rappang. Upacara tersebut dilaksanakan dengan khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Sabtu (03/12)
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif dan Wakil Bupati Sidrap Nurjanah dan di hadiri oleh seluruh jajaran Kementerian Agama Kabupaten Sidrap, mulai dari ASN Kemenag, guru dan tenaga kependidikan madrasah, hingga perwakilan satuan kerja lainnya. Upacara berlangsung di Taman Usman Isa dan menjadi momentum penting untuk memperkuat semangat pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.
Dalam amanatnya, Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif selaku pembina upacara menyampaikan amanat serentak Menteri Agama RI pesannya agar seluruh insan Kementerian Agama terus meningkatkan integritas, profesionalisme, serta komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik, sejalan dengan nilai-nilai moderasi beragama.
Keikutsertaan guru dan staf MTsN 2 Sidrap dalam upacara HAB ke-80 ini merupakan bentuk dukungan terhadap Kementerian Agama serta wujud rasa syukur atas perjalanan panjang Kemenag dalam melayani umat dan bangsa.
Melalui peringatan Hari Amal Bakti ini, diharapkan seluruh guru dan staf MTsN 2 Sidrap semakin termotivasi untuk meningkatkan kinerja, menjaga kebersamaan, dan terus berkontribusi positif bagi dunia pendidikan dan masyarakat.





